Rekomendasi Makanan Sehat Bagi Lansia

1 min read

makanan bagi lansia

Seiring bertambahnya usia seseorang, maka kemampuan kesehatan tubuh untuk melakukan proses metabolisme juga semakin melambat. Selain itu, saat usia tua, kemampuan tubuh untuk mencerna makanan juga semakin sulit. Contohnya, hilangnya nafsu makan yang di sebabkan oleh penyakit dan efek samping dari obat yang dikonsumsi.

Oleh karena itu penting untuk menjaga asupan nutrisi agar fungsi tubuh tidak memburuk saat usia tua. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan mengkonsumsi makan sehat seperti buah-buahan dan sayuran, protein sehat, biji-bijian, susu rendah lemak dan lemak sehat, serta mengurangi garam. Berikut ada beberapa jenis makanan bagi lansia untuk menjaga kesehatan mereka, antara lain:

Makanan Tinggi Serat Cocok Untuk Bagi Lansia

Untuk membantu sistem pencernaan, makanan yang harus di konsumsi adalah sayuran, biji-bijian, buah-buahan, dan kacang-kacangan. Serat dapat membantu mencegah atau meringankan gejala sembelit serta rendah kadar kolesterol, tekanan darah, dan juga peradangan dalam tubuh. Serat juga dapat menyehatkan jantung serta dapat mengontrol kadar gula darah dan menurunkan risiko diabetes.

READ  Cara Menjaga Kesehatan Telinga

Ikan Berlemak Tinggi

Rekomendasi makanan bagi lansia berikutnya adalah Semua jenis ikan yang kaya akan asam lemak omega-3 seperti salmon, makarel, dan sarden. Jenis ikan tersebut dapat Anda konsumsi  minimal 2 kali dalam seminggu. Tidak hanya untuk lansia, lemak ikan juga penting bagi usia produktif karena dapat membantu mencegah peradangan yang menyebabkan kanker, rheumatoid, radang sendi, serta penyakit stroke.

Baca Juga : Terbukti Berhasil, Ini Tips Cegah Karat Pada Motor Di Musim Hujan

Omega-3 juga dapat memperlambat perkembangan AMD atau Macular Degeneration , yakni penyakit yang menyerang indra penglihatan. Asam lemak mampu mencegah penyakit Alzheimer dan membuat otak tetap fokus.

Yoghurt

Jika sudah lansia, tulang keropos merupakan hal yang umum terjadi. Oleh karena itu asupan kalsium harus memadai untuk menjaga tulang di usia tua. Salah satu makanan dengan kalsium tinggi adalah yoghurt yang cocok di konsumsi oleh semua usia.

READ  Pengganti Nasi Untuk Ibu Hamil Terbaik

Yoghurt juga kaya akan vitamin D dan protein, yang membantu fungsi pencernaan serta mengikat mineral utama dalam tubuh. Yoghurt juga sangat cocok di sajikan dengan buah segar, atau jus sehingga sangat direkomendasikan untuk lansia.

Tomat

Tomat juga merupakan rekomendasi makanan bagi lansia, Tomat mengandung likopen tinggi, yakni bahan kimia alami yang dapat melindungi tubuh dari kanker prostat dan juga  kanker paru-paru. Kemudian, Tomat yang baik di konsumsi adalah tomat mentah di bandingkan di masak atau di proses menjadi jus, pasta atau saus. Karena memanaskan atau menumbuk tomat dapat melepaskan lebih banyak likopen.

Kacang-Kacangan

Sama halnya dengan lemak ikan makanan ini juga kaya akan omega-3, lemak tak jenuh, serat, dan protein. Selain itu, mengkonsumsi kacang-kacangan dapat menyehatkan jantung. Ada beberapa jenis kacang yang tinggi kandungan tersebut, seperti kacang almond, kacang mede, hazelnut, kacang Brazil, kacang macadamia, pecan, dan kenari. Untuk mempermudah dalam mengkonsumsi sebaiknya mengolah kacang tersebut menjadi pasta atau lainnya, karena jenis kacang di atas mempunyai tekstur yang cukup keras.

READ  Ketahui Bagaimana Cara Menerapkan Pola Hidup Sehat Ini

Alpukat

Rekomendasi makanan bagi lansia yang terakhir ada alpukat, buah ini mengandung lemak tak jenuh ganda dan lemak tak jenuh tunggal, sehingga sangat baik bagi kesehatan. Alpukat dapat langsung di konsumsi atau di olah menjadi jus untuk menambah rasa enak saat memakannya

Demikian beberapa rekomendasi makanan bagi lansia, jenis makanan di atas baik untuk lansia karena dapat menjaga kesehatan tubuh di usia tua. Selain menjaga pola makan, lansia juga harus rutin olahraga dan di imbangi dengan istirahat yang cukup, mengingat di usia tua, semua fungsi tubuh pasti menurun.

Baca Juga : Konvensional Sudah Tidak Lagi Di Minati, Kini Semua Orang Beralih Pada Mobil Listrik